SIKAP TERCELA TERHADAP DIRI SENDIRI
Pengertian Ananiah
secara bahasa berarti keAkuan atau sama dengan egois. Secara istilah adalah suatu sikap yang terlalu mementingkan diri sendiri di atas kepentingan orang lain.
Ciri sikap Ananiah
selalu ingin menang sendiri, tidak mau memahami perasaan orang lain, tidak mau menerima kritikan, dan sering menyakiti orang lain.
Dampak negatif sikap Ananiah :
- Menimbulkan kekecewaan orang lain
- Merusak tali silaturrahmi
- Memiliki banyak musuh
Cara menghindari sikap Ananiah
selalu rendah hati, selalu menghormati orang lain, dan jangan merasa paling benar
Pengertian Putus Asa
adalah suatu sikap yang merasa dirinya telah gagal dalam melakukan sesuatu sehingga tidak mau berusaha lagi.
Ciri Sikap Putus Asa
bermalas-malasan saat gagal, hilang rasa percaya diri, mudah terpancing emosi, dan selalu pesimis.
Dampak negatif sikap Putus Asa
- Merugikan diri sendiri
- Selalu berfikir pesimis
- Tidak mampu mngembangkan potensi diri
Cara menghindari sikap Putus Asa
Merenungi kegagalan yang telah dialami, Selalu yakin Allah akan memberikan jalan keluar untuk setiap masalah, Syukuri nikmat yang telah diberikan Allah
Pengertian Ghadab
secara bahasa artinya marah, kasar, keras, dan padat. Sedangkan secara istilah adalah suatu sikap yang tidak bisa mengontrol dirinya sendiri sehingga melakukan hal-hal yang emosional, baik melalui ucapakan maupun perbuatan.
Ciri sikap Ghadab
pandangan mata tajam dan jarang berkedip, susah diajak bicara baik-baik, mengeluarkan kata-kata kasar, dan suka bertindak anarkis
Dampak negatif dari sikap Ghadap
- Dapat merusak tali silaturrahmi
- Tidak dapat menyelesaikan permasalahan yang ada
- Dapat mengganggu kesehatan tubuh, seperti stroke,darah tinggi dan sakit jantung
Cara menghindari sikap Ghadap
saat merasa diri sedang marah maka segeraralah berwudhu’, sadar bahwa menahan marah termasuk salah satu wasiat Rasul, dan selalu berusaha menghindari hal-hal yang dapat memancing amarah.
Pengertian Tamak
secara bahasa artinya sama dengan rakus atau suatu sikap yang ingin memperoleh sesuatu yang banyak untuk dirinya sendiri. Sedangkan secara istilah adalah perilaku yang terlalu cinta pada dunia tanpa memperhatikan hukum yang telah ditetapkan oleh Allah dan Rasulnya
Ciri perilaku Tamak
terlalu cinta harta dan lalai untuk beribadah, berat untuk mengeluarkan harta dalam urusan agama dan kepentingan orang banyak dan tidak mau memikirkan kehidupan akhirat.
Dampak negatif dari sikap Tamak
- Dapat membuat seseorang melakukan segala cara untuk mendapatkan harta
- Dapat menjerumuskan pada kesyirikan
- Bisa menuntun orang untuk berlaku curang dan senang melakukan penipuan.
Cara menghindari sikap Tamak
selalu bersyukur atas nikmat yang diberikan Allah, suka menerapkan pola hidup sederhana, dan berusaha menghindari sikap serakah
0 komentar:
Posting Komentar